Kategori: Fisiologis
Subkategori: Nutrisi dan Cairan
Definisi
Memberikan latihan untuk memulihkan kemampuan menelan dan meminimalkan
terjadinya komplikasi akibat gangguan menelan.
Diagnosis Keperawatan
- Gangguan Menelan
- Defisit Nutrisi
- Risiko Defisit Nutrisi
- Risiko Aspirasi
Luaran Keperawatan
- Status Menelan Membaik
- Status Nutrisi Membaik
- Tingkat Aspirasi Menurun
Baca Juga : SPO Keperawatan : Pemberian Oksigen dengan Nasal Kanul
Prosedur
- Identifikasi pasien menggunakan minimal dua identitas (nama lengkap, tanggal lahir, dan/atau nomor rekam medis)
- Jelaskan tujuan dan langkah-langkah prosedur
- Siapkan alat dan bahan yang diperlukan:
a. Sarung tangan bersih
b. Alat makan: piring dan sendok
c. Tisu
d. Makanan lunak
e. Permen lollipop
f. Set oral hygiene
g. Klorheksidin 0,2%
g. Bengkok - Lakukan kebersihan tangan 6 langkah
- Pasang sarung tangan bersih
- Berikan pasien lingkungan yang nyaman
- Posisikan pasien duduk
- Fasilitasi oral hygene dengan klorheksidin
- Fasiltasi posisi kepala fleksi ke depan untuk persiapan menelan
- Anjurkan membuka dan menutup mulut untuk persiapan memanipulasi makanan
- Anjurkan tidak berbicara saat makan
- Letakkan makanan di bagian belakang mulut
- Hindari penggunaan sedotan
- Berikan permen lollipop untuk meningkatkan kekuatan lidah, jika tidak ada kontraindikasi
- Monitor gerakan lidah saat makan
- Monitor tanda dan gejala aspirasi
- Monitor tanda kelelahan saat makan, minum dan menelan
- Pertahankan posisi duduk selama 30 menit setelah makan
- Rapikan pasien dan alat-alat yang digunakan
- Lepaskan sarung tangan
- Lakukan kebersihan tangan 6 langkah
- Dokumentasikan prosedur yang telah dilakukan dan respons pasien.
Referensi
PPNI. 2021. Pedoman Standar Prosedur Operasional Keperawatan. Edisi 1. Jakarta: DPP PPNI