banner 728x250

Kisah Cita-Cita Ingin Jadi Dokter Tapi Kini Sukses Menjadi Perawat

Foto : Perawat Sukses/Freepik.com

MediaPerawat.id – Kuliah kedokteran tentu menjadi cita-cita yang diinginkan oleh sebagian besar siswa-siswi di Indonesia.

Perannya yang di dunia kesehatan menangani pasien dengan keluhan penyakit tertentu.Untuk kuliah menjadi dokter tentu harus memiliki tekad yang kuat. Salah satunya dibentuk ketika masuk di bangku sekolah menengah atas atau SMA.

Belajar dengan rajin dan bersungguh-sungguh agar meraih nilai yang cukup untuk masuk ke Perguruan Tinggi yang diinginkan.

Namun perlu diketahui, secara umum kuliah di kedokteran adalah para alumni yang dulunya lulusa SMA jurusa IPA.

Tidak bisa dipungkiri lulusan IPA dianggap menjadi jalur yang sesuai atau linier untuk bisa masuk ke jurusan kedokteran.

Baca Juga : Mengharumkan Tanah Air, Salah Satu Lulusan Akper Teungku Fakinah Banda Aceh, Meraih Juara 2 Mis Rayan Perawat dikancah Internasional

Sehingga jika mereka yang ternyata lulusan dari non-IPA maka akan beranggapan bahwa hal itu diluar persyaratan untuk masuk kuliah kedokteran.

Seperti yang dialami oleh FM seorang perawat yang lulusan IPS saat kuliah namun sebenarnya ingin berkuliah di kedokteran.

“Sebenarnya dulu cita-citaku dokter,” ujar FM menyampaikan cita-cita sejak dulu. Namun karena pada saat SMA terdapat penjurusan yang menjadikan FM masuk ke jurusan IPS.

Setelah FM di jurusan IPS dan berusaha mencari informasi mengenai kuliah jurusan kedokteran mayoritas harus lulusan IPA.

“Ketika aku cari-cari informasi. Kalau jaman dulu kan kedokteran ini memang harus (jurusan) IPA,” sambung FM menyampaikan usahanya untuk masuk ke kedokteran.

Mengetahui hal tersebut FM tetap bertekad untuk bisa terjun di dunia kesehatan sehingga masuk ke jurusan keperawatan. FM pun termotivasi karena ketika masih kecil dirawat inap oleh seorang perawat yang merawatnya.

Baca Juga : Mengenal Lebih Dekat Sosok Prof. Yanti Guru Besar Keperawatan ke-2 di UNHAS

Sejak saat itu FM berkeinginan untuk menjadi tenaga medis dan karena dulu (saat masih kecil) menganggap bahwa semua tenaga medis adalah dokter sehingga memiliki cita-cita menjadi dokter.

Selain itu FM mempunyai tujuan yakni karena cita-citanya yang ingin menjadi tenaga medis, menjadi orang yang bermanfaat terutama keluarga hingga orang lain.

Diketahui FM adalah alumni STIKES Notokusumo Yogyakarta masuk pada tahun 2018 dan lulus tahun 2021. FM pun menyampaikan saat kuliah meskipun dari jurusan IPS ia tetap percaya diri berkuliah di kesehatan.

Ia pun menyampaikan ada mata kuliah yang dirasa agak kesulitan yaitu Farmakologi. Menempuh perkuliahan tepat selama 3 tahun, FM berhasil lulus dengan predikat Cumlaud dan bekerja di sebuah klinik Syaraf di Yogyakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *