Berita  

20 Anak di Jakarta Meninggal Akibat Gangguan Ginjal Misterius : Dinkes Membenarkan

Foto : Istimewa/Ilustrasi

Mediaperawat.id, Jakarta – Dilansir dari detik.com Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan Yudi Dimyati di Jakarta membenarkan total lebih dari 20 anak di DKI Jakarta meninggal dunia akibat gangguan ginjal akut misterius. Ia meminta masyarakat mulai mewaspadai gejala kesulitan buang air kecil pada anak.
Meski kerap terjadi pada usia balita, Yudi menekankan risiko ini mengintai usia anak di bawah 18 tahun.

“DKI sudah mulai ditemukan, 20-an dari rilis Dinkes (anak yang meninggal karena gangguan ginjal akut), ini memang kami dari Sudinkes Jakarta Selatan sudah menyampaikan kepada seluruh RS untuk siap siaga,” beber Yudi saat ditemui di Prodia Health Care Kebayoran, Sabtu (15/10/2022).

“Siap siaga apabila ada rujukan dari puskesmas ataupun dari pasien-pasien yang datang mengeluhkan gejala-gejala, pasien-pasien gagal ginjal ini kan biasanya anaknya tiba-tiba mengalami pembengkakan, sesak, kemudian kesulitan buang air kecil,” wanti-wanti dia.

BACA JUGA : Bentuk Kegelisan Nasib Nakes Non Nakes belum Jelas, FKPHS Kota Sukabumi Audensi ke DPRD

Pihaknya, disebut sudah mengantisipasi kemungkinan pasien yang datang dengan gangguan ginjal akut misterius. Jika perburukan terus terjadi, kasus berat diarahkan ke RSUD Pasar Minggu.

“Jangan sampai terlambat, langsung dirujuk dan insha Allah bisa ditangani,” sambungnya.

“Kategori anak di bawah 18 tahun masih anak-anak, jadi tetap perlu waspada pada kategori usia tersebut,” pesannya (*)

Exit mobile version