Gaji perawat akan di tentukan oleh institusi tertentu dengan memakai pedoman sebagai berikut :
- Strategi bisnis yang dipakai, yaitu tergantung visi dan misi organisasi dalam rangka mencari benefit atau profit atau mencari charity atau gabungan
- Struktur pembayaran internal, yaitu jenis-jenis pekerjaan/ jabatan yang di nilai dengan uang
- Keadilan eksternal, yaitu kondisi penghasilan diluar dunia Kesehatan
- Kebijakan administrasi kompensasi, yaitu berbagai jenis imbalan yang ditetapkan dan kesepakatan diawal sebelum bekerja
- Focus kinerja, yaitu tingkatan kompetensi yang diakui
Oleh karena itu, perawat akan melihat visi dan misi organisasi yang akan dipilih sebagai lahan bekerja. Pertimbangan pilihan dipikirkan sejak awal, motivasi ingin mengabdi atau motivasi yang lain.
Peran Lingkungan Eksternal
Ada beberapa factor lingkungan eksternal yang harus diperhatikan oleh suatu organisasi pelayanan sebelum memberikan gaji/ upah perawat, antara lain :
- Pasar tenaga kerja
Pasar tenaga kerja perawat sampai saat ini masih kondusif sehingga semua perawat bisa memasuki dunia kerja setelah lulus, baik di dalam negeri maupun di luar negeri
- Pertimbangan hukum, nilai sebanding
Dimana siapa yang banyak menghabiskan waktu untuk bekerja, seharusnya mendapatkan kompensasi yang lebih besar.
- Nilai UMR daerah
Nilai upah minimal regional atau local akan ikut menentukan kompensasi yang diterima perawat. Untuk itu perawat yang memiliki level sarjana harus disejajarkan dengan sarjana lainnya.
Baca juga : Telah Terbit PerPres Nomor 98 Tahun 2020 Tentang Gaji dan Tunjangan (PPPK)
Tujuan Metode Pemberian Reward
Tujuan metode pemberian reward atau penghargaan perawat dilakukan diharapkan :
- Menarik pelamar
- Mempertahankan staf karyawan
- Meningkatkan produktifitas
- Melakukan pembayaran sesuai peraturan yang berlaku
- Memudahkan pembayaran sesuai aturan hukum
- Mengkokohkan dan menentukan struktur
Evaluasi Jabatan
Setiap organisasi akan melakukan evaluasi kinerja perawat dengan memakai metode sebagai berikut :
- Metode rangking
- Metode klasifikasi jabatan
- Metode perbandingan factor-faktor tertentu
- Metode rangking angka
- Bayaran berdasarkan ketrampilan.
Baca Juga : 6 Peluang Bekerja Perawat Selain Di Rumah Sakit Tanpa STR
Pemberian gaji perawat juga harus mengikuti perkembangan jaman dan kebijakan pemerintah termasuk mengikuti upah minimum regional (UMR). Kenyataan dilapangan memang belum ada keseragaman untuk gaji perawat tiap daerah, sehingga untuk tiap Rumah Sakit juga disesuaikan dengan penghasilan Rumah Sakit. Kita masih menantikan pemberlakukan gaji yang mencakup 16 kebutuhan hidup manusia dari pemerintah dalam hal ini Kementerian Kesehatan.(*)
Sumber : Kurniadi, Anwar. 2016. Manajemen Keperawatan dan Prospektifnya. cetakan II. FKUI : Jakarta
(Dok/DN)